Dikhawatirkan Akan Muncul Masalah, TNI Polri Datangi Warga Yang Memasang Spanduk

    Dikhawatirkan Akan Muncul Masalah, TNI Polri Datangi Warga Yang Memasang Spanduk

    Sumbawa Barat NTB - Dikhawatirkan akan menimbulkan kesalahpahaman dan Permasalahan yang akan mengganggu Kamtibmas di wilayah Kabupaten Sumbawa Barat atas terpasangnya sebuah Spanduk di gerbang Selamat datang di wilayah lingkungan Sampir, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat (KSB).

    Spanduk yang dipasang di gerbang Selamat datang tersebut berbunyi "Selamat Datang di Kampung Togel dan Narkoba " yang dilakukan oleh salah seorang warga setempat.

    Mendapat laporan dan informasi terkait hal tersebut Danramil 1628-01/Taliwang di dampingi Bhabinkamtibmas Lingkungan Sampir serta Kepala lingkungan setempat mendatangi rumah salah seorang warga yang memasang spanduk tersebut.

    Kapolres Sumbawa Barat AKBP Heru Muslimin S.IK.MIP melalui Kasi Humas IPDA Eddy Soebandi Adirejo, S.Sos mengatakan, Sinergitas TNI dan Polri untuk menjaga kondusifitas wilayah di Kabupaten Sumbawa Barat terus ditingkatkan agar masyarakat di wilayah hukumnya merasa tentram, (20/01/2023).

    Untuk mencegah terjadinyah suatu masalah terkait bunyi Spanduk yang dipasang warga, Danramil 1628-01/ Taliwang Kapten Inf Bambang bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Sampir Aipda Supriadi Sutawijaya yang di dampingi Lurah lingkungan Sampir mendatangi warga yang memasang spanduk yang dianggap bisa meresahkan masyarakat , kepada warga meminta agar segera diturunkan,

    Kasi Humas Polres Sumbawa ini menceritakan bahwa warga berinisial IP memasang Spanduk di Gerbang Selamat Datang di Lingkungan Sampir A. Atas hal tersebut dikhawatirkan akan menimbulkan kesalahpahaman ditengah masyarakat yang tentu dapat mengganggu kamtibmas.

    Maka dengan silaturahmi yang dilakukan TNI Polri tersebut diharapkan masyarakat khususnya yang memasang spanduk tersebut menjadi faham bahwa apa yang dilakukan tersebut dapat menggangu Kondusifitas di wilayahnya.

    "Alhamdulillah melalui kegiatan Silaturahmi dan Komunikasi yang baik, maka yang bersangkutan bersedia menurunkan kembali  Spanduk tersebut yang dipasang nya, "tutupnya (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Ciptakan Rasa Kebersamaan Warganya, Bhabinkamtibmas...

    Artikel Berikutnya

    Terkendala Cuaca, Kodim 1628/SB Terus Kebut...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Danlanud Sultan Hasanuddin Mengantar Keberangkatan Wakil Presiden RI Kunker Ke Larantuka
    TNI dan ADF Bicarakan Peningkatan Kerjasama Militer
    Lulus S3 1,5 Tahun: Siapa Bilang Pendidikan Harus Lambat?
    Hendri Kampai: Kelulusan Bahlil adalah Inspirasi Suatu Pencapaian
    Hendri Kampai: Indonesia Dikuasai Oligarki, Jangan Sampai Rakyat Merasa Dijajah 'Kumpeni' Zaman Now

    Ikuti Kami